Pariwara

Srikandi, Aplikasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi yang Aman dan Andal



HEADLINENUSANTARA.COM, Samarinda - Semua instansi pemerintah di Kaltim kini menggunakan aplikasi Srikandi untuk mengurus arsip dinamis mereka. Aplikasi ini dirancang untuk mendukung pembuatan, penyimpanan, pemeliharaan, dan pengaturan arsip secara elektronik.

Aplikasi Srikandi diharapkan dapat membantu pengelolaan arsip di Kaltim menjadi lebih baik dan aman. Pasalnya, aplikasi ini dibuat oleh Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) dan sudah sesuai dengan standar keamanan informasi yang ditetapkan oleh badan tersebut.

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kaltim, Muhammad Syafranuddin, menegaskan keamanan arsip-arsip semua Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kaltim yang ada di aplikasi Srikandi.

“Itu kan dijamin BSN dari Kominfo Pusat dan Badan Siber, Kemenpan, ANRI. Saya yakin itu terjamin keamanannya,” kata Syafranuddin, Senin (27/11).

Syafranuddin juga mengatakan bahwa Srikandi sudah mendapatkan sertifikat keamanan informasi dari BSSN dengan level keamanan “Kritis”. Ini menunjukkan bahwa Srikandi sudah memenuhi syarat keamanan informasi yang ditetapkan oleh BSSN.

Selain itu, DPK Kaltim juga sudah melakukan banyak langkah untuk meningkatkan keamanan arsip di Srikandi. Salah satunya adalah dengan memberikan pelatihan keamanan informasi untuk para pengguna Srikandi.

“Kami juga melakukan pengawasan secara rutin terhadap penggunaan aplikasi Srikandi di semua OPD Kaltim, untuk memastikan bahwa aplikasi tersebut tetap aman,” tutupnya.

Penulis: Fathur
Editor: Awan

DPK Kaltim  

Berita Lainnya