Pariwara

BRIN Arsipkan Kuliner Khas Kaltim untuk IKN



HEADLINENUSANTARA.COM, Samarinda -Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) tengah melakukan pengarsipan kuliner khas Kalimantan Timur (Kaltim) sebagai bagian dari persiapan pemindahan ibu kota negara (IKN) ke Nusantara.

Kuliner merupakan bidang yang sangat dinamis dan terus berkembang mengikuti zaman. Oleh karena itu, pengarsipan kuliner dinilai penting untuk melestarikan warisan budaya dan kekayaan kuliner lokal.

"Pengarsipan kuliner Kaltim ini penting dan rasanya sedang dikerjakan walaupun agak parsial ya untuk kawasan IKN," ujar pemerhati kuliner Fajar Alam baru-baru ini.

Fajar mengatakan, pengarsipan kuliner Kaltim yang dilakukan BRIN mencakup pencatatan resep, sejarah perkembangan, hingga cerita-cerita di baliknya.

"Kita lihat aja hasilnya seperti apa. Sambal-sambalnya, menu-menu seputaran Paser, Penajam," kata Fajar.

Ia berharap, pengarsipan kuliner Kaltim oleh BRIN dapat memicu banyak pihak untuk lebih peduli pada kearifan masakan lokal dan kemauan untuk mengarsipkannya.

"Semoga ini bisa memicu banyak pihak untuk lebih peduli lagi pada kearifan masakan lokal. Serta dengan kemauan untuk mengarsipkannya," kata Fajar.

Penulis: Fathur
Editor: Awan

DPK Kaltim  

Berita Lainnya